Jumat, 28 Agustus 2009

PEMBUKAAN eNJE Mart


tepat tanggal 18 Agustus 2009 Nurja Muamalah melakukan grand opening eNJe Mart.....di Gending Probolinggo dihadiri oleh seluruh ketua dan anggota Yayasan Pondok Pesantren Nurul Jadid, Perwakilan Pemda dan Pemkot, ALKAMIL, seluruh pihak yang interest dengan gerakan ekonomi islam dan masyarakat sekitar.... bravo...para pejuang ekonomi Islam.....kita tidak hanya bisa ngomong saja...tanpa...action.....

Minggu, 16 Agustus 2009

ALAMAT PENTING

Kementerian Negara Koperasi dan UKM
Jl. H.R. Rasuna Said Kav. 3-5 Kuningan
Jakarta 12940 Telepon: 021-5204366-72 Fax: 021-5204378 Email: datin@depkop.go.id
Website: www.depkop.go.id

KANTOR NURJA MUAMALAH

Jl. KH. Zaini Mun’im PO.BOX 1 Paiton Probolinggo
Telp: (0335) 773036 email: nurjamuamalah@gmail.com

PRODUK-PRODUK YANG DITAWARKAN

Simpanan Ummat merupakan Simpanan prasyarat pembiayaan dengan sistem bagi hasil (mudharabah) yang dapat diambil sewaktu-waktu pada saat jam kantor melalui outlet-outlet Nurja Muamalah
Simpanan Ukhuwah merupakan Simpanan berjangka dengan sistem bagi hasil (mudharabah) yang
dapat diambil pada saat jatuh tempo pada saat jam kantor melalui outlet-outlet Nurja Muamalah

Simpanan Tamasya merupakan Simpanan biasa dengan sistem bagi hasil (mudharabah) yang dapat
diambil sewaktu-waktu pada saat jam kantor melalui outlet-outlet Nurja Muamalah

Muamalah Kids merupakan Simpanan siswa dengan sistem mudharabah/bagi hasil yang didistribusikan langsung ke rekening institusi atau lembaga setiap tahunnya dan hanya dapat diambil oleh
siswa yang bersangkutan setelah lulus atau keluar dari sekolah tersebut .

Muamalah Club merupakan Simpanan prasyarat pembiayaan dengan sistem wadiah yad dhamanah
(titipan) yang dapat diambil setelah melewati proses pelunasan atas pembiayaan pada saat
jam kantor melalui outlet-outlet Nurja Muamalah

Pembiayaan Murabahah merupakan Jual beli barang pada harga asal dengan tambahan keuntungan
(mark up)
yang disepakati. Dalam Ba’i al-Murabahah penjual harus memberitahu harga
produk yang ia beli dan menentukan suatu tingkat keuntungan sebagai tambahannya.

Pembiayaan Mudharabah merupakan Pembiayaan dengan akad bagi hasil yang dikhususkan untuk
modal kerja (pengadaan barang/jasa)

Pembiayaan Talangan Haji merupakan Pembiayaan haji yang disiapkan bagi nasabah yang ingin
mendapatkan porsi pemberangkatan haji ke Baitullah secara terencana baik tahun
keberangkatan maupun besaran dan waktu pelunasan

Rahn

SUSUNAN PENGURUS

Manajer: Haris Siswanto; Kabag Umum/Accounting: Syaiful Anam; Kabag Dana: Syamsul Zainul; Kabag SDM: Ahmad Fuadi; Kabag Operasional: Susilo Widodo; Kabag IT: Hazbul Bahar; Kabag Pemasaran: Rudhy DC.; Kabag Litbang: M. Ubaiillah Faqih

VISI DAN MISI NURJA MUAMALAH

VISI Menjadi motor penggerak perekonomian rakyat menuju terwujudnya tatanan masyarakat yang amanah
MISI

a.
Menciptakan ekonomi mikro berbasis syariah
b.
Memberikan layanan terbaik bagi umat
c.
Meningkatkan kemandirian dan kesejahteraan masyarakat

Jumat, 14 Agustus 2009

HIBAH EDC DARI BMI SURABAYA


Sebagai wujud kepedulian BMI terhadap Kopsyah Nurja yang sebagian besar santrinya menggunakan ATM SharE , maka BMI memberikan EDC sebagai pendukung terhadap layanan prima

PENDIRIAN KOPSYAH NURJA


sebelum pengurusan badan hukum, NURJA mendapat pengarahan dari dinas koperasi Jawa Timur